PENYALURAN JARING PENGAMAN SOSIAL (JPS) PROVINSI JAWA TENGAH ALOKASI BULAN JUNI 2020

Penyaluran JPS Provinsi Jawa Tengah Senin (6/7/2020) di Aula Rengga Praja Desa Bandingan

BANDINGAN. Penyaluran bantuan JPS Provinsi  Jawa Tengah untuk warga terdampak covid 19 Desa Bandingan Kecamatan Kejobong,  hari Senin ( 6/7/2020) disalurkan melalui kantor POS dibantu Perangkat Desa Bandingan di Aula Rengga Praja Desa Bandingan.

Jumlah penerima  JPS Provinsi Jawa Tengah desa Bandingan adalah 217 rumah tangga non DTKS By Name By Adsres (BNBA) yang sudah diseleksi melalui link aplikasi SIKS-DJ V2 Systems, dengan jadwal input data tanggal 28 Mei sampai  dengan tanggal 3 Juni 2020.

Para penerima  mengantri dengan  tertib sesuai nomer antrian yang disediakan dan juga harus memakai masker, mengingat dalam kondisi Pandemi Covid 19, protokol  kesehatan  harus diterapkan.

ini adalah paket sembako JPS Provinsi Jawa Tengah

JPS yang diberikan berupa paket sembako yang berisi : 10 kg beras, 1 kg telur ayam, 2 liter minyak goreng kemasan, 275 ml Kecap botol, 400 gram Mie Kering dan 1 kaleng Sarden 425 gram.

Sarti adalah salah seorang penerima JPS Provinsi Jawa Tengah.

Salah seorang penerima sembako (ibu Sarti) warga RT 19 RW 08 dusun Rawakaret,  mengatakan “saya sangat bersyukur dan berterima kasih telah diberi bantuan sembako, karena saya sejak ada Pandemi Covid 19 sementara tidak bekerja, semoga bermanfaat dan barokah” ungkapnya.

Satu pemikiran pada “PENYALURAN JARING PENGAMAN SOSIAL (JPS) PROVINSI JAWA TENGAH ALOKASI BULAN JUNI 2020

  1. Salah seorang penerima sembako (ibu Siti halimah) warga RT 1 RW 2 dusun karang kedawung, mengatakan “saya sangat bersyukur dan berterima kasih telah diberi bantuan sembako, karena saya sejak ada Pandemi Covid 19 sementara tidak bekerja, semoga bermanfaat dan barokah” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.